DEBUT PEE WEE GASKINS DI PROJECT SALUTE TO 90’S

Halo Tebsholic! Pee Wee Gaskins sedang hangat dibicarakan oleh banyak orang. Hal ini dikarenakan langkah berani mereka mengarransment ulang lagu-lagu hits era 90-an untuk dimasukkan ke album  barunya, “Salute to 90’s”. EP Pee Wee Gaskins ini telah dirilis oleh Universal Music Indonesia.

Sebagai single pertama, mereka merilis ulang lagu milik Sheila On 7 yang berjudul “Dan”. “Dan” merupakan salah satu lagu hits dari band legendaris asal Yogyakarta tersebut yang dirilis pada Maret 1999 silam.

Dirilisnya single “Dan” versi Pee Wee Gaskins ini berawal dari ide Jan Djhuana (Universal Music Indonesia) untuk membuat suatu proyek EP lagu-lagu hits Indonesia di tahun 1990-an. Pee Wee Gaskins menyambut baik ide tersebut, sehingga tercetus lah beberapa lagu, dimana salah satunya lagu “Dan” tersebut.

Untuk proses aransemen lagu, Pee Wee Gaskins dibantu oleh Aska dari Rocket Rockers yang bertindak sebagai produser, dengan tujuan adanya warna baru yang dapat disajikan dalam single ini. Terbukti, sentuhan Aska mampu membuat lagu “Dan” versi Pee Wee Gaskins menjadi lebih hidup, progresif, tanpa mengesampingkan warna yang sudah ada di lagu ini.

Salute to 90’s terdiri dari 5 lagu, yaitu Dan (Sheila on 7), Salah (Potret), Kangen (Dewa19), Pop Kinetik (Rumah Sakit), dan Terbaik Untukmu (TIC Band). Kehadiran 5 single dalam EP Salute to 90’s tentunya akan membawa kembali seluruh cerita seru yang ada di memori kita. Yup, bikin nostalgia!

So, Tebsholic penasaran dengan albumnya? Yuk langsung dengerin!